Belajar Bahasa Arab Online untuk Pemula,

Belajar Bahasa Arab Pemula, Cara Belajar Bahasa Arab Sendiri Dengan Cepat
Belajar Bahasa Arab Pemula, Cara Belajar Bahasa Arab Sendiri Dengan Cepat

Kita akan belajar bahasa arab untuk pemula dengan uslub bahasa arab

insya Allah khusus halaman ini, akan saya sajikan materi materi dasar pembelajaran bahasa arab agar memudahkan kita untuk belajar,

Read More

sebelumnya, mungkin kita bingung mau belajar mulai dari mana,

layaknya bayi yang baru dilahirkan, dan mulai mempelajari bahasa baru adalah

  1. Mendengarkan, yuk kita dengarkan audio audio yang akan saya sajikan kedepannya
  2. Meniru dan mengucapkan, jangan lupa setiap audio dan video yang akan saya sajikan untuk dipelajari dan diucapkan, diperhatikan dan ditiru pengucapannya.

oke insya Allah pada halaman ini akan selalu update seiring waktu, berikut adalah bimbingan materi dan audio yang saya sajikan

Sumber Uslub Bahasa Arab

Contents dan Daftar isi

Bahasa Arabnya APA SAJA

 

Nambah Uslub  (568)

أَيُّ شَيْءٍ

Contoh:

اُكْتُب أَيَّ شَيْءٍ خَطَرَ بِبَالِك

Tulis apa saja yang ada dalam benakmu.

اُطلُبْ مِنِّي أَيَّ شَيْءٍ تَحْتَاجُ إِلَيْهِ

Minta padaku apa saja yang kamu butuhkan.

افْعَل أَيَّ شَيْءٍ يَنْفَعُكَ وَغَيْرَكَ

Lakukan apa saja yang bermanfaat bagi dirimu dan orang lain.

ابْتَعِد عَنْ أَيِّ شَيْءٍ لَا يَنْفَعُكَ

Jauhi apa saja yang tidak berguna bagi dirimu.

تَخَلَّ عَنْ أَيِّ شَيْءٍ يَمْنَعُكَ مِنَ النَّجَاح

Lepaskan dirimu dari apa saja yang menghalangi kesuksesanmu.

 

 

 

 

Bahasa Arabnya SIAPA SAJA

Nambah Uslub  (569)

أي أحد

Contoh:

اُذكُرْ اسْمَ أَيِّ أَحَدٍ مِنْ زُمَلَائِكَ

Sebutkan nama siapa saja dari teman-temanmu.

سَلِّم عَلَى أَيِّ أَحَدٍ تَلْتَقِي بِهِ

Ucapkan salam kepada siapa saja yang kamu temui.

اعْفُ عَنْ أَيِّ أَحَدٍ أَسَاءَ إِلَيْكَ

Maafkan siapa saja yang berbuat buruk kepadamu.

احْتَرِمْ أَيَّ أَحَدٍ تَعَلَّمْتَ مِنْهُ عِلْمًا

Muliakan siapa saja yang engkau belajar ilmu darinya.

اتَّصِل بِأَيِّ أَحَدٍ وَجَدْتَ رَقْمَهُ فِي هَاتِفِكَ

Hubungi siapa saja yang nomornya ada di handphone-mu.

Belajar Bahasa Arab Online, Bahasa Arabnya
Belajar Bahasa Arab Online, Bahasa Arabnya, Kursus Bahasa Arab

 

 

Adapun audio dan video bimbingan bahasa arab akan saya sajikan insya Allah hampir setiap hari

 

 

Materi Kursus Belajar Bahasa Arab Online

insya Allah setiap minggu akan saya sajikan video belajar untuk mempermudah pemahaman dan agar belajar bahasa arab menyenangkan.

 

 

Bahasa Arabnya KAPAN AJA

Nambah Uslub  (570)

بِأَيِّ وَقْتٍ

Contoh:

اتَّصِلْ بِي بِأَيِّ وَقْتٍ تُرِيدُ

Hubungi aku kapan saja kamu mau.

بِأَيِّ وَقْتٍ تَحْتَاجُ إِلَيَّ اتَّصِلْ بِي

Kapan saja kamu butuh, telepon aku.

أَفْتَحُ لَكَ الْبَابَ بِأَيِّ وَقْتٍ تَأْتِي

Aku bukakan pintu kapan saja kamu datang

لَوْ كُنْتَ مُتْعَبًا يُمْكِنُكَ التَّوَقُّفُ بِأَيِّ وَقْتٍ

Kalau kamu capek, kamu bisa berhenti kapan saja.

لَا تَنْسَ أَنَّ المَوْتَ سَيَأْتِيكَ بِأَيِّ وَقْتٍ

Jangan lupa bahwa kematian akan menjemputmu kapan saja

 

 

Bahasa Arabnya DI MANA SAJA

Nambah Uslub  (571)

بِأَيِّ مَكانٍ

Contoh:

إِنَّ لَكَ أَنْ تَسْكُنَ بِأَيِّ مَكانٍ فِي هَذِهِ القَرْيَةِ

Sungguh kamu bebas tinggal di mana saja di desa ini.

سَآتِيكْ بِأَيِّ مَكانٍ تُحِبُّ أَنْ أَقَابِلَكَ

Saya akan datang di mana saja kamu mau kutemui.

بِأَيِّ مَكانٍ تَكونُ أَحْسِنْ مُعامَلَتَكَ مَعَ النّاسِ

Di mana saja kamu berada, baik-baiklah dengan orang lain.

إِذَا جَاءَ أَجَلُنَا المَوْتُ يُدْرِكُنا بِأَيِّ مَكانٍ

Kalau ajal kita tiba, kematian akan menjemput kita di mana saja.

اَلْقوا القَبْضَ عَلَيهِ بأي مكان تَجدُونَه

Tangkap dia di mana saja kalian menemukannya.

 

 

 

 

 

 

 

Cara Belajar dan Menghapal dengan Cepat :

  1. Diucapkan berulang ulang
  2. dengan mengoptimalkan pendengaran, pengucapan dan imaginasi
  3. mengingat kata kata yang paling mudah diingat
  4. mengubungkan beberapa kata yang bisa dihubungkan dengan imaginasi
  5. mengingat kalimat yang sering digunakan

 

Cara Cepat Belajar Bahasa Arab Sendiri

Mungkinkah seseorang bisa belajar bahasa arab sendiri ?, saya jawab bisa, hanya sebatas bisa berkomunikasi dengan uangkapan ungkapan keseharian, adapun melangkah ke level selanjutnya seperti menulis dan membaca kitab, maka tentunya perlu proses yang sangat  panjang dan kesabaran ekstra.

adapun cara cepat belajar adalah  mengenali kosakata baru dan kalimat kalimat singkat.

dan kosakata kosakata baru serta kalimat singkat tersebut akan membuat kita lebih mudah untuk menguasai baca kitab dan menulis insya’.

jadi untuk target utama belajar sendiri adalah pembendaharaan kosakata yang banyak, dan melatih percaya diri dan optimalkan imaginasi.

untuk perkembangan lebih memperkokoh pondasi basic pemula belajar maka diperlukan guru dan bimbingan tentunya.

 

 

 

 

 

 

 

 

Jangan Lupa Share klik

Related posts