Kali ini saya akan mereview sebuah buku,
Sebuah Seni untuk bersikap bodoh amat,
The Subtle Art of Not Giving f*ck,
Pendekatan yang waras demi menjalani hidup yang baik
Sebenarnya merivew buku, saya bukan ahli dan pakarnya, saya hanya membahas hal hal yang saya suka dari sebuah buku kemudian saya jadikan catatan khusus tentang hal hal terpeting sekiranya itu bakal jadi bekal pribadi dalam hidup saya.
Ok langsung kita mulai pada kalimat ini
——
Lingkaran Setan. Ada sebuah keanehan mental yang membahayakan otak anda dan jika dibiarkan, dapat membuat anda gila. Saya yakin hal ini terdengar asing di telinga anda : Anda merasa cemas ketika harus menghadapi seseorang dalam kehidupan anda. Kecemasan tersebut membuat anda tidak berdaya dan mulai bertanya Tanya mengapa anda bisa begitu cemas, sekarang, Anda mulai cemas karena menjadi cemas. Oh tidak!, kecemasan itu berlipat ganda! Sekarang anda cemas tentang kecemasan anda, yang menyebabkan anda lebih cemas.
Buku Sebuah Seni untuk bersikap Bodoh Amat, The Subtle Art of not giving f*ck
—-
Jadi bisa dibilang kita cemas, kemudian kita mencemaskan kecemasan kita hingga rasa cemas itu menumpuk, begitu juga kemarahan dan sifat sifat negatif lainnya, kita marah kemudian marah karena keadaan kita, marah menumpuk, begitu juga depresi, kemudian kita lanjut pada kalimat selanjutnya
—–
Itulah yang menjadi sumber kekacauan. Kita merasa kecewa atas kekecewaan itu sendiri. Kita merasa bersalah atas rasa salah itu sendiri. Kita jadi marah gara-gara marah yang menyulut. Kita jadi cemas karena perasaan cemas itu sendiri. Apa yang salah dengan saya ?.
Inilah mengapa, bersikap masa bodoh, adalah kuncinya. Inilah alas an mengapa itu akan menyelamatkan dunia. Dan kuncinya adalah jika kita bisa menerima bahwa dunia ini benar – benar keparat dan itu tidak apa-apa, karena memang seperti itu, dan akan seperti itu adanya. Dengan tidak ambil pusing ketika anda merasa buruk, berarti anda memutus Lingkaran Setan; anda berkata pada diri sendiri, “saya merasa sangat buruk, trus kenapa! Apa pedulimu?” dan kemudian, ibarat ditaburi debu ajaib peri, Anda berhenti membenci diri Anda sendiri saat merasa begitu kecewa
Buku Sebuah Seni untuk bersikap Bodoh Amat, The Subtle Art of not giving f*ck
—–
Jadi bisa kita simpulkan bahwa, jika terjadi hal negative pada diri kita, ya sudah, trus kenapa, tidak akan mempengaruhi apapun, dan tidak juga membantu menyelesaikan perkara,